Listrik, Limbah Jagung
KM Manggelewa - Ribuan hektar lahan jagung yamg ada di kabupaten Dompu menjadi daya tarik Investor untuk menanamkan saham di Bumi Ngahi rawi Pahu ini. Dulu ratusan pohon bahkan ribuan ton limbah jagung tidak di manfaatkan untuk para petani jagung pada umumnya, namun kini seluruh bagian dari jagung betut betul memiliki nilai ekonomis ungkap HBY pada KM manggelewa pada acara Penanaman Serempak Jagung tingkat Propinsi di Desa Kampasi Meci Kecamatan manggelewa Rabu,20/11..
Pembangunan PLTU di kecamatan manggelewa yang sedang dikerjakaan saat ini, yang memanfaatkan libah jagung tentu memberikan dampak positif bagi daerah ini khususnya memenuhi kebutuhan masyarakat akan penerangan listrik dan dari sisi ekonomi akan menamba pendapatan berkapita kepada para petani.
Untuk limbah jagung pihak perusahaan akan langsung membeli kepada para petani kemudian akan diolah, yang tidak terolah akan di jadikan pupuk konpos. Untuk menyuplai ketersediaan bahan baku berupa limbah pertanian tersebut, Investor telah melakukan kerja sama melalui (MoU) dengan masyarakat Tani yang tergabung dalam Koperasi Tani jagung sejahterah.
0 comments:
Posting Komentar